Jumat, 20 Oktober 2017 - 07:30 WIB , Editor: admin
Pekanbaru Tribunterkini- Asosiasi Rumah Sakit Jiwa dan Ketergantungan Obat Indonesia (ARSAWAKOI) menggelar Munas ke III bertempat di hotel Pangeran, Kamis (19/10/2017).Ketua Arsawakoi, dr Bambang Eko, SpKJ MARS mengatakan Munas yang digelar ini dalam rangka pemilihan kepengurusan yang baru yang dilaksanakan setiap tiga tahun sekali. Selain itu, Munas ini juga menentukan persiapan untuk tuan rumah PORKESREMEN yang biasa digelar setahun sekali tersebut.
"Alhamdulilah dalam Munas ini saya terpilih lagi menjadi Ketua Arsawakoi untuk periode 2017-2020. Kemudian kita menentukan lagi provinsi mana yang akan menjadi tuan rumah nantinya setelah Porkesremen yang tahun ini digelar di RSJ Tampan Riau", ujarnya yang diwawancarai Faktariau.com usai acara.
Adapun Porkesremen ke VI yang digelar tahun ini di Provinsi Riau akan dihadiri oleh Menteri Kesehatan RI Prof.Dr.dr.Nila Djuwita.F.Moeloek Sementara peserta Porkesremen yang mengikutinya.sebanyak 30 RSJ dan RSKO Se Indonesia dari 37 RSJ yang tergabung di Arsawakoi.
"Dalam Munas, tadi ada 3 Provinsi yang menawarkan diri untuk menjadi tuan rumah Porkesremen yang ke VII. Diantaranya Bali, Bangka Belitung, dan Provinsi Bengkulu. (Ruben/FR).
(nasional/admin)
Sumber : https://tribunterkini.com/