Andi Rachman di Hati Masyarakat Kuansing

Rabu, 14 Maret 2018 - 07:30 WIB , Editor: admin

Pekanbaru Tribunterkini- Calon Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman, betul-betul sudah mendapatkan hati bagi masyarakat Kuantan Singingi. Bahkan warga Desa Suka Damai, Singingi Hilir, sudah menyatakan sikap satu orang membawa seribu orang untuk memilih pasangan nomor urut 4 pada Pilkada Riau, 27 Juni 2018 mendatang. Pernyataan sikap tersebut disampaikan oleh warga Desa Suka Damai, Tampa. Dihadapan calon Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman, pada kampanye dialogis pasangan AYO, Rabu (14/3). "Kami sudah siap memenangkan pak Arsyadjuliandi Rachman. Satu orang warga Singingi Hilir ini akan membawa seribu orang lainnya untuk memenangkan pak Andi Rahman", kata Tampa. Dikatakan Tampa, masyarakt Kuansing hanya menginginkan pemimpin yang telah mendapatkan hati bagi masyarakat Kuansing. Apalagi Andi Rahman juga mendapat dukungan penuh dari mantan Bupati Kuansing Sukarmis. "Kami tidak akan mau mengorbankan pembangunan di Kuansing ini kepada orang yang tidam bertanggungjawab. Sejauh ini sudah ada bukti pembangunan di desa kami, infrastruktur, pendidikan dan kesehatan. Hanya satu permintaan kami lagi bagi pak andi Rahman lebih ditingkatkan lagi jalan di daerah kami. Kalau bisa jadikan jalan Provinsi", katanya. "Dua tahun kami dipimpin Bupati yang baru yang menjanjikan perubahan ternyata tidak ada. Tidak seperti Bapak pembangunan Kuansing, pak Sukarmis ini, yang sudah menyelesaikan pembangunan di Kuansing di masa jabatannya dua periode", tambahnya. Menjawab, permintaan masyarakay Desa Suka Damai Singingi Hilir, calon Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman, mengatakan jalan yang ada di Kabupaten Kuansing yang menjadi kewenangan Kabupaten. Tidak perlu dijadikan jalan Provinsi. Cukup dengan mengajukan proposal kalau Kabupaten tidak mampu membangunnya. "Bapak Ibu, APBD yang ada di Riau ini semuanya untuk daerah. Jalan yang ada di sini Insya Allah bisa kita selesaikan secepatnya. Melalui bantuan keuangan akan kita berikan untuk membangun jalan ini. Disini ada anggota DPRD Riau dan juga Kabupaten bisa mengajukan ke Provinsi", jelas Andi Rahman. Pada kesempatan tersebut, Andi Rahman juga menjelaskan terkait dengan kewenangan Provinsi dan Kabupaten. Selama kepemimpinannya ia telah memberikan apa yang menjadi kewajiban Provinsi bagi Kabupaten Kota. Mulai dari pembangunan Rumah Layak Huni, infrastruktur, pendidikan, membuka lapangan kerja, meningkatkan perekonomian dan kesehatan. "Tadi ada bapak meminta pembangunan SMA/SMK itu menjadi kewenangan kita, coba segera ajukan segera jangan ditunda. Ada yang minta pembangunan Masjid kita terima ajukan proposalnya, insya Allah kita bangun. Karena ini menjadi tanggungjawan saya", kata Andi Rahman. (Ruben/MCR).

(nasional/admin)

Sumber : https://tribunterkini.com/
Url Artikel : https://tribunterkini.com/web/detail/BT280916836089524511/