Basarnas dan Gulben Rem 064/MY, Keluarkan Data Resmi Sementara Korban Tsunami di Selat Sunda

Selasa, 25 Desember 2018 - 07:30 WIB , Editor: admin

PANDEGLANG- Basarnas akhirnya mengeluarkan data resmi sementara per tanggal 25 Desember pukul 07.00, soal berapa banyak nya warga yang meninggal dalam bencana Tsunami yang melanda Provinsi Banten dan Provinsi Lampung. Hasil perkiraan sementara ini, dikarenakan banyaknya jumlah korban yang tidak sesuai dengan keadaan dilapangan, sementara TNI dibantu relawan masih melakukan penyisiran di pesisir pantai. Data resmi sementara yang dikeluarkan oleh Basarnas, korban yang meninggal di prov Banten sebanyak 291 orang meninggal dan 757 orang luka berat dan ringan, dan yang dilaporkan hilang sebanyak 77 orang, sementara di Prov Lampung, yang meninggal sebanyak 106 orang, luka berat dan ringan sebanyak 271 orang. Menurut Kepala Penerangan Kodam III/SLW Kol Arh GTH Hasto Respatyo kepada awak media mengatakan, bahwa pertanggal 25 Desember korban yang meninggal sebanyak 397, Luka berat dan ringan 1028, dan orang hilang 77 orang. "Data korban Akan terus di Update secara terus menerus dari waktu ke waktu, dengan berkoordinasi dengan database Penanggulangan Bencana Rem 064/MY, Basarnas, BNPB, dan unsur unsur yang berada di lapangan, yang terus melaksanakan evakuasi korban di pesisir pantai", Terang Kapendam di Posko Utama Bencana Alam. (Rie).

(nasional/admin)

Sumber : https://tribunterkini.com/
Url Artikel : https://tribunterkini.com/web/detail/BT284603661773712236/