Pemkab Inhil Berupaya Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Bagi Masyarakat

Kamis, 12 April 2018 - 07:30 WIB , Editor: admin

 Inhil, - Pemerintah Daerah melalui Asisten I Setdakab Indragiri Hilir, Darussalam ingin tingkatkan kepuasan masyarakat dalam pelayanan kesehatan.

Hal itu diungkapkan Asisten I Setdakab Inhil dalam Rapat Kerja Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir tahun 2018, belum lama ini, disebuah hotel di Tembilahan.
“Untuk meningkatkan tingkat kepuasan masyarakat dalam pelayanan kesehatan, dibutuhkan tenaga kesehatan yang profesional, berjiwa sosial, berdedikasi tinggi dan sangat peduli untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat," jelasnya.
Menurutnya, hal ini harus menjadi tanggung jawab dan komitmen tenaga kesehatan di semua institusi baik pemerintah, swasta maupun perorangan.
Lanjutnya, Universal Health Coverage (UHC) merupakan sistem kesehatan yang memastikan setiap warga dalam populasi memiliki akses yang adil terhadap pelayanan kesehatan yang bermutu dan terjangkau, dengan tujuan terwujudnya derajat kesehatan masyarakat yang optimal.
“Rakerkeskab merupakan forum pertemuan penyelenggara kesehatan dimana diharapkan akan terjadi pertukaran informasi dan penyusunan kebijakan di bidang kesehatan dalam rangka mengantisipasi masalah-masalah kesehatan yang terjadi di Inhil dengan tujuan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat,” ujarnya.
Dijelaskannya, peningkatan kasus penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi seperti campak, difteri dan lainnya masih perlu upaya untuk meningkatkan cakupan imunisasi dengan membuat regulasi yang kuat dari pemerintah daerah serta dukungan sektor-sektor terkait yang saling berkomitmen membantu  peningkatan cakupan imunisasi. (***)

(nasional/admin)

Sumber : https://tribunterkini.com/
Url Artikel : https://tribunterkini.com/web/detail/BT685852596537241774/