40 Orang Disnaker Rohil Ikuti Pelatihan ke Dumai

Selasa, 10 September 2019 - 08:28 WIB , Editor: alb

 

Bagansiapiapi- Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) mengirimkan sebanyak 40 orang untuk mengikuti pelatihan tenaga kerja di Unit Pelayanan Teknis Latihan Kerja (UPT-LK) wilayah ll Kota Dumai.

 

Kadisnaker Rohil, Muzakkar menyebutkan, 40 orang yang dikirimkan tersebut terdiri dari dua bidang pelatihan kerja. "Ada yang bagian montir sepeda motor dan compressor serta ada yang bagian las listrik," kata Muzakkar, Senin (9/9) di Bagansiapiapi.

 

Para peserta ini akan mengikuti pelatihan selama satu bulan ke depan. Sementara semua pembiayaan, ditanggung Pemerintah Daerah melalui Disnaker. "Pelatihan dimulai pada tanggal 5 September dan akan berahir pada tanggal 04 Oktober mendatang," paparnya.

 

Para peserta pelatihan itu sebutnya, diambil dua orang dari setiap kecamatan yang ada di Rohil dan merupakan warga yang kurang mampu yang memiliki ijazah tamatan SLTA sederajat. Pelatihan kerja kali ini tambahnya, memiliki keistimewaan. Dimana, untuk sertifikasi bidang las listrik merupakan Sertifikasi Internasional.

 

Hal ini katanya lagi, juga bertujuan dalam menghadapi dan mempersiapkan para tenaga kerja yang handal dalam persaingan Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) yang rencananya akan mulai diterapkan pada tahun 2020.

 

"Kita berharap mereka yang mengikuti pelatihan ini bisa membuat lapangan kerja. Bagi yang montir, Disnaker nantinya juga bisa memfasilitasi jika mereka ingin meminjam KUR UKM ke bank guna membuka usaha," pungkasnya. (Zurfahmi)

(Rohil/alb)

Sumber : https://tribunterkini.com/
Url Artikel : https://tribunterkini.com/web/detail/BTCUOWUXUXGDOBSRQ144/40-orang-disnaker-rohil-ikuti-pelatihan-ke-dumai.html