PT Angkasa Pura II (Persero) Bandara SSK II Pekanbaru Gelar Upacara Memperingati HUT RI Ke 74 Tahun 2019 dan Penyerahan Bantuan 60 Kursi Roda Untuk Disabilitas

Sabtu, 17 Agustus 2019 - 12:00 WIB , Editor: ruben

Pekanbaru | Tribunterkini - Bertepat hari ini tanggal 17 Agustus 2019, PT Angkasa Pura II (Persero) Bandara SSK II Pekanbaru gelar upacara bendera dalam memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 74 di Halaman Kantor Angkasa Pura II Pekanbaru. Yang menjadi inspektur upacara EGM PT Angakasa Pura II (Persero) Bandara SSK II Pekanbaru Yogi Prestyo Suwandi, tema: "SDM Unggul Indonesia Maju", serta penyerahan bantuan kursi roda sebanyak 60 kursi roda  untuk penyandang Disabilitas.

Dalam kesempatan ini inspektur upacara EGM PT Angkasa (Persero) Bandara SSK II Pekanbaru Yogi Prastyo Suwandi dalam pidatonya membacakan kata sambutan dari Menteri Perhubungan RI Budi Karya Sumadi menyampaikan, Pertama-tama mari kita panjatkan puji dan syukur ke hadirat Tyhan Yang Maha Esa, karena atas limpahan rahmat dan karunia-Nya, di pagi hari yang berbahagia ini kita dapat bersama-sama mengikuti upacara bendera dalam rangka peringatan 74 tahun proklamsi kemerdekaan negara kita tercinta, Indonesia.

Peringatan hari kemerdekaan Indonesia hendaknya dapat kita jadikan momentum untuk mengenang jasa para pahlawan bangsa yang telah gugur dalam perjuangan merebut dan mempertahankan kemerdekaan bangsa. Kemerdekaan yang telah diproklamirkan 74 tahun silam bukan semata-mata merupakan akhir perjuangan rakyat Indonesia, tetapi sebagai titik awal bagi bangsa untuk memulai kehidupan sebagai sebuah Negara yang merdeka dan berdaulat untuk mewujudkan cita-cita bangsa.

Indonesia sebagai bangsa yang besar harus memiliki cita-cita serta mimpi-mimpi yang besar. Kemerdekaan yang kita nikmati merupakan perjuangan para pahlawan yang diisi dengan rasa syukur serta upaya mengisi kemerdekaan dengan bekerja keras dan ikhlas membangun jiwa dan raga bangsa Indonesia, serta ikut melestarikan dan menjaga hasil-hasil pembangunan.


Seiring dengan memperingati Hari Ulang Tahun kemerdekaan Negara Republik Indonesia tahun ini yang bertema: “ SDM Unggul Indonesia Maju”, saya berharap, sebagai insan perhubungan, kita harus selalu bersemangat dan optimis untuk meningkatkan potensi kita sebagai sumber daya manusia dibidang transportasi.

Kualiatas SDM Transportasi mencerminkan wajah keunggulan sebuah bangsa. Transportasi sebagai kebutuhan dasar yang menggerakkan sector-sektor strategis lainnya. Oleh karena itu, peningkatan kualitas SDM Insan perhubungan berjalan sinergitas dengan pembangunan dan kemajuan Negara.

Permintaan jasa transportasi di Indonesia mengalami peningkatan sangat pesat, hal ini harus diimbangi dengan ketersediaan Sumber Daya Manusia di bidang transportasi yang berkualitas. Dalam upaya mewujudkan SDM yang berkualitas, Kementerian Perhubungan terus berkomitmen untuk menyiapkan SDM Transportasi yang siap untuk menghadapi kemajuan pesat di bidang transportasi, tantangan global maupun revolusi industry 4.0 melalui pendidikan, pelatihan dan penyuluhan yang meliputi transportasi moda darat, laut, udara dan perkeretaapian dalm kurun waktu 2015-2019.

Tentu masih banyak catatan pencapaian maupun kekurangan untuk meningkatkan kualitas pembangunan SDM. Namun, apa yang sudah dilakukan pemerintah saat ini ke depan. Hanya dengan pembangunan manusia yang unggul, bangsa Indonesia akan melangkah mencapai cita-cita kemerdekaan untuk mencerdaskan kehidupan bangsa dan memajukan kesejahteraan umum.


Momentum hari kemerdekaan yang penuh dengan semangat kebangsaan ini merupakan langkah pembuka kita memasuki Hari Perhubungan Nasional (HARHUBNAS) satu bulan kedepan. Implementasi semangat kebangsaan dalam mengedepankan keselamatan dan pelayanan transportasi seperti gerakan bersih-bersih prasarana transportasi yang telah dilaksanakan sangat saya apresiasi. Selain kegiatan tersebut, selaku Menteri Perhubungan saya menghimbau seluruh jajaran yang menangani transportasi baik dipusat maupun didaerah agar melaksanaan kegiatan-kegiatan yang bernilai Persatuan dan Kesatuan, Kerjasama, Kemanusiaan serta Cinta Tanah Air dengan penuh semangat. Semoga kegiatan-kegiatan yang kita laksanakan tersebut mempererat rasa kebersamaan dan solidaritas sebagai insan perhubungan sehingga dapat memperkuat kinerja dan pelayanan penyelengggaraan transportasi di Indonesia.


Pada kesempatan yang berbahagia ini, dengan mengucapkan Bismillahirrohmanirrohim, saya nyatakan pada hari ini sebagai saat dimulainya rangkaian kegiatan peringatan Hari Perhubungan Nasional Tahun 2019 dengan tema: “Menyambung Nusantara Merajut Bangsa, Bakti Nyata Insan Perhubungan Untuk Indonesia Unggul Indonesia Maju”.

Selanjutnya dilaksanakan pemberian penghargaan kepada karyawan PT Angkasa Pura II Pekanbaru yang telah mengagalkan penyeludupan Narkoba di wilayah Bandara SSK II Pekanbaru, dan penyerahan bantuan kursi roda sebanyak 60 kursi roda untuk Disabilitas dalam program Bina Lingkungan dalam memperingati 17 Agustus 2019. Yang berjumlah bantuan kursi roda= 60 kursi roda.

Berikut Penerima Bantuan:

  1. UPT Pemberdayaan Penyandang Disabilitas Daksa Dinas Sosial Provinsi Riau sebanyak 7 orang.
  2. Dinas Sosial Kota Pekanbaru sebanyak 23 orang.
  3. Dompet Duafa sebanyak 21 orang.                          
  4. Keluarga Karyawan PT AP II sebanyak 9 orang.

Penerima secara simbolis penyerahan kursi roda: Ramaini, Aisya Zahra Alyinda, Diva Riswati, selanjutnya ada parade seni beladiri karate. (Ruben).

(Pekanbaru/ruben)

Sumber : https://tribunterkini.com/
Url Artikel : https://tribunterkini.com/web/detail/BTIPCUVLCEDXAWWUW660/pt-angkasa-pura-ii-persero-bandara-ssk-ii-pekanbaru-gelar-upacara-memperingati-hut-ri-ke-74-tahun-2019-dan-penyerahan-bantuan-60-kursi-roda-untuk-disabilitas.html