Senin, 23 November 2020 - 10:50 WIB , Editor: ruben
Pekanbaru | Tribunterkini- Seluruh Anggota Kodim 0301/Pekanbaru usai pelaksanaan apel pagi, melaksanakan program latihan Minggu Militer di Halaman Apel Makodim 0301/PBR Jalan Ahmad Yani Kota Pekanbaru, Senin (23/11/2020).
Latihan Program Minggu Militer ini dilakukan untuk mengingat kembali Peraturan Militer Dasar (Permildas) yang meliputi Peraturan Baris berbaris (PBB), Peraturan Penghormatan Militer (PPM) .
Dandim 0301/Pekanbaru Kol Inf Edi Budiman, S.I.P., M.I.P, melalui Wadanramil 02/Kota Lettu Cba Azwir menyampaikan bahwa kegiatan Minggu Militer yang dilaksanakan setiap bulan pada minggu terakhir ini, merupakan sarana untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan dasar - dasar keprajuritan, di samping melaksanakan tugas kewilayahan dan rutinitas harian sesuai fungsi dan bidang masing - masing, pengetahuan dasar keprajuritan harus tetap dikuasai serta kesiapan kondisi fisik para prajurit juga harus tetap terjaga, sehingga tugas pokok dapat dicapai dan kemampuan perorangan tetap terpelihara”, ujarnya.
Bahwa latihan PBB Peraturan Penghormatan Militer (PPM) rutin dilaksanakan oleh seluruh prajurit, bukan hanya disaat minggu militer saja, namun rutin dilaksanakan setiap hari setelah melaksanakan apel pagi.
Tujuan kegiatan ini adalah untuk melatih, membina, dan meningkatkan disiplin setiap prajurit, baik perorangan maupun tingkat satuan, di samping tugas tugas pembinaan sebagai aparat kewilayahan.
Laksanakan latihan ini dengan ikhlas dan penuh semangat, jangan malas untuk berlatih, meskipun saat ini kita sedang sibuk melakukan upaya pencegahan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19, dan diikuti selalu protokoler Covid-19, dengan selalu menggunakan masker dan tetap menjaga jarak aman antar personil," pungkasnya. **
(Pekanbaru/ruben)
Sumber : https://tribunterkini.com/