Kodim 0301/Pekanbaru Bersama FKPPI, HIPAKAD dan Elemen Masyarakat Laksanakan Penyemprotan Disinfektan dan Membagikan Masker di Masjid Baitul Hikmah

Kamis, 26 Maret 2020 - 13:27 WIB , Editor: ruben

Pekanbaru | Tribunterkini- Mencegah merebaknya Corona Virus Disease (Covid-19), seluruh elemen bersatu padu melakukan penyemprotan cairan disinfektan dan pembagian masker diseluruh daerah.

Seperti, pada hari Kamis ini (26/3/2020) Babinsa Kelurahan Tanah Datar Serka Agus Purwanto dan Serda Edy Priyanto anggota Koramil 02/Kota Kodim 0301/Pekanbaru di Masjid Baitul Hikmah di Jalan Cikditiro, Kota Pekanbaru.

Selain Babinsa, tampak pada penyemprotan disinfektan dan bagi - bagi masker itu, Bapak Adi Rumin Ketua FKPPI dan Bapak Agus ketua Hipakad, Ketua RW 02 Epi, Ketua RT 02 Adnan, Ketua Masjid Husaipa dan Lurah Kelurahan Tanah Datar Hadi.

"Kegiatan ini bertujuan untuk menghindari Virus Corona (Covid-19) yang semakin banyak memakan korban.Tercatat sudah lebih 400 ribu orang lebih di 198 Negara terdampak akibat virus Covid-19 ini," kata Serka Agus Purwanto

Karena itu, kata Serka Agus Purwanto, kegiatan yang berkolaborasi dengan seluruh elemen masyarakat dengan tagline #Bersatu melawan Corona# ini diharapkan bisa membantu pemerintah mencegah pandemi Covid-19.

Ya,,pada penyemprotan itu, kata Serka Agus Purwanto petugas melakukan penyemprotan dari luar dan dalam masjid untuk menjaga kebersihan mencegah virus menyebar.

"Selain penyemprotan disinfektan, kita juga membagikan masker ke pengurus masjid," kata Serka Agus Purwanto.

Disisi lain, Bapak Husaipa selaku pengurus masjid Baitul Hikmah mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kepedulian Kodim 0301/Pbr khususnya kepada Bapak Babinsa Kelurahan Tanah Datar dan semua elemen masyarakat yang telah ikut membantu kegiatan ini dengan ikhlas. **(Bapen Kodim 0301/PBR).

(Pekanbaru/ruben)

Sumber : https://tribunterkini.com/
Url Artikel : https://tribunterkini.com/web/detail/BTOCJGDEOODCAHSSB417/kodim-0301pekanbaru-bersama-fkppi-hipakad-dan-elemen-masyarakat-laksanakan-penyemprotan-disinfektan-dan-membagikan-masker-di-masjid-baitul-hikmah.html