Minggu, 28 Juni 2020 - 13:12 WIB , Editor: ruben
Pekanbaru | Tribunterkini- Kepala Majelis Pembimbing Saka Wira Kartika Tuanku Tambusai Kolonel Inf. Edi Budiman, S.I.P., M.I.P., diwakili oleh Kapten Czi P. Siregar yang juga selaku Pimpinan Saka Tuanku Tambusai Saka Wira Kartika Kodim 0301/Pekanbaru beserta Kwaran Rumbai Pesisir Kakak Andi melaksanakan Pembagian Masker dan Handsanitizer kepada Masyarakat di Jalan Raja Panjang Kelurahan Tebing Tinggi Okura Kecamatan Rumbai Pesisir, Kota Pekanbaru, Minggu Pagi (28/06/2020).
"Hari ini, Pramuka Saka Wira Kartika Tuanku Tambusai Kodim 0301/Pekanbaru melaksanakan pembinaan pramuka di wilayah Kecamatan Rumbai Pesisir akan melaksanakan beberapa kegiatan," ucap Pimpinan Saka Wira Kartika Tuanku Tambusai Kodim 0301/PBR Kapten Czi P. Siregar.
Dalam pertemuan pimpinan dan peserta didik, nanti kita akan memberikan masker kepada masyarakat di jalan kemudian kita mendatangi rumah masyarakat melakukan penyemprotan disinfektan serta juga beberapa fasilitas umum, jelas Kapten Czi P. Siregar dalam acara kegiatan Pramuka Saka Wira Kartika Tuanku Tambusai, yang bertempat di SMP Negeri 28 Jalan Raja Panjang, Kelurahan Tebing Tinggi Okura, Kecamatan Rumbai Pesisir, Minggu (28/06/2020).
"Kegiatan ini rutin kita laksanakan setiap semester, karena situasi Wabah Pandemi Virus Corona (Covid-19) tentunya kita tetap menjaga protokol kesehatan dalam melaksanakan kegiatan dan juga hari ini kita akan adakan Bakti Sosial (Baksos)," tutup Kapten Czi P. Siregar Pasiter Kodim 0301/PBR didampingi Bati Wanwil Serma Novaldi.
Usai Pembina Saka Wira Kartika memberi arahan Acara dilanjutkan dengan pembagian masker kepada anak didik pramuka secara simbolis dan sanitizer dan di lanjutkan dengan bersama - sama melaksanakan penyemprotan disinfektan di wilayah SMP Negeri 28, Kota Pekanbaru. **
(Pekanbaru/ruben)
Sumber : https://tribunterkini.com/