Kamis, 29 Agustus 2019 - 21:12 WIB , Editor: alb
SEKAMPUNG, Setelah dilakukan serah terima jabatan (Sertijab) Camat untuk Kecamatan Pasir Sakti, Melinting, Bandar Sribhawono, Waway Karya, dan Labuhan Maringgai , hari ini dilakukan kembali serah terima jabatan camat untuk beberapa kecamatan di Lampung Timur di Aula Kantor Kecamatan Sekampung, kamis (29/08/2019).
Hadir dalam acara tersebut, Bupati Lampung Timur, Zaiful Bokhari, Ketua TP PKK Kabupaten Lampung Timur, Putri Ernawati Zaiful Bokhari, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Tarmizi, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Puji Riyanto, Kepala Dinas Pariwisata, Almaturidi, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Mulyanda, Kepala Bagian Otonomi Daerah Setdakab Lampung Timur, Syamsurijal, Kepala Bagian Hukum Setdakab Lampung Timur, I Ketut Budiase, dan kepala desa se-Kecamatan Sekampung.
Untuk diketahui yang melakukan serah terima jabatan Camat kali ini berjumlah 5 Camat yaitu, Camat Batanghari, Rohiman, Camat Sekampung, Yudi Irawan, Camat Bumi Agung, Hendra Septiawan, Camat Pekalongan, Nuryanto, dan Camat Batanghari Nuban, M. Soim.
Dalam arahannya, Zaiful menyampaikan bahwa serah terima jabatan ataupun pelantikan dalam aparatur sipil negara ini adalah hal yang lumrah yang biasa dalam rangka penyegaran.
“Saya atas nama pemerintah kabupaten Lampung Timur mengucapkan ribuan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada camat yang lama karena selama ini saya melihat, menilai bahwa kerja keras daripada camat-camat yang lama ini sungguh luar biasa dalam rangka memajukan kabupaten Lampung Timur ini di masing-masing kecamatan. Pergantian ini tentunya ini adalah hal yang lumrah karena menurut pengetahuan dan ilmu yang saya dapat
Apabila kita ingin meletakkan jabatan dalam posisi kita yang terbaik ini adalah hal yang sungguh luar biasa yang akan selalu dikenang oleh warga masyarakat dan juga akan dikenal oleh seluruh aparatur yang ada di kecamatan masing-masing. Saya melihat loyalitas, dedikasi, integritas para camat yang lama sungguh luar biasa”.
Lebih lanjut Zaiful berpesan agar TP PKK Kecamatan agar selalu mendampingi dan memberikan support kepada para suami sebagai Camat di Kecamatan masing-masing.
“Saya berpesan kepada camat yang baru agar bisa menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya dan kepada tim penggerak PKK kecamatan agar bisa selalu mendampingi dan memberikan support serta dukungan sepenuhnya kepada suami sebagai camat di kecamatan masing-masing.
Insya Allah terkait dengan anggaran untuk ibu-ibu PKK Kecamatan, pemerintah Lampung Timur juga sudah menganggarkan khusus untuk ketua tim penggerak PKK Kecamatan, jadi nggak pusing lagi nggak terlalu musingin bapak camat”.
Dalam rangka mempercepat pembangunan di masing-masing kecamatan telah dibagi OPD untuk nanti mendampingi dan mempercepat pembangunan di masing-masing kecamatan bahwa Kecamatan Batanghari akan didampingi oleh sekretaris DPRD Kabupaten Lampung Timur,
Sekampung akan didampingi oleh BPBD dan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, sementara Bumi Agung didampingi oleh Dinas Pariwisata dan Dinas PPDALDUK, dan untuk Pekalongan akan di dampingi oleh Bappeda, serta untuk Batanghari Nuban ini akan didampingi oleh Dinas Penanaman Modal Terpadu Satu Pintu dan Bagian Hukum.
Terkait pembangunan yang ada di Lampung Timur, Zaiful menegaskan bahwa siapapun yang akan menghambat pembangunan di Lampung Timur akan ditindak tegas.
“Saya secara tegas meminta untuk diproses secara hukum siapapun yang menghambat proses pembangunan di Lampung Timur ini. Oleh karena itu beberapa pejabat di dinas PU saya ganti karena saya ingin Lampung Timur ini lebih baik dan APBD 2020 ini sudah disampaikan kepada DPRD, perencanaannya sudah direncanakan di dalam APBD perubahan 2019, oleh karena itu pelaksanaan kegiatan nanti APBD 2020 harus dilaksanakan selambat-lambatnya bulan Maret 2020, yang 2019 ini dalam proses pelelangan”.
Untuk diketahui selain di Kecamatan Sekampung, hari ini dilakukan pula serah terima 5 jabatan camat lainnya yakni di Labuhan ratu yaitu Camat Sukadana, Sahrun, Camat Labuhan Ratu, Mursid, Camat Braja Selebah, Dadang Suwitno, Camat Mataram Baru, Ismail, dan Camat Way Bungur, Jarot Suseno.
Setelah acara serah terima jabatan camat dan PKK kecamatan dilanjutkan dengan dilakukannya penyerahan secara simbolis memori serah terima jabatan dari camat lama kepada camat yang baru. (Nurasikin.)
(Lampung Timur/alb)
Sumber : https://tribunterkini.com/