Jembatan Sei Siasam Selesai Dibangun, Kades dan Masyarakat Rokan Timur Rohul Ucapkan Terima Kasih Kepada Gubernur Riau

Rabu, 06 Januari 2021 - 10:44 WIB , Editor: alb

Pekanbaru | Tribunterkini- Pembangunan jembatan baru menggantikan jembatan lama yang ada diwilayah Desa Rokan Timur Kecamatan Rokan IV Koto Kabupaten Rokan Hulu, memang sudah lama dinantikan masyarakat. 

Apalagi, jembatan ini menjadi akses utama transportasi bagi masyarakat Desa Rokan Timur untuk mengangkut hasil bumi mereka. 

Dengan begitu, masyarakat setempat mengaku sangat bersyukur, lantaran jembatan baru Sei Siasam telah selesai di bangun pada tahun lalu.

Soewardi STY Kepala Desa  Rokan Timur mengatakan  saya  mewakili masyarakat sangat berterima kasih sekali terutama kepada PUPR Propinsi, Pak Gubernur, Pak Bupati yang telah membangun jembatan Sei Siasam untuk memperlancar transportasi jalan Ujung Batu-Sumbar.

 “Terima kasih banyak saya ucapkan dengan adanya jembatan ini’, jelas Kades Rokan Timur.

Lanjut Kades dengan adanya jembatan ini perekonomian msyarakat menjadi semakin lancar, karena selama ini masyarakat yang melewati jembatan lama harus antri.

Namun dengan dibangunnya jembatan baru ini masyarakat yang melewati jembatan ini tidak perlu antri lagi, terang Kades.

Jembatan itu kalau saya secara pribadi orang awam menilai, jembatan itu sudah bagus di kerjakan dan sudah sesuai bestek, “Sudah baguslah di kerjakan jemabtan Sei Siasam ini, dan masyarakat sangat senang”, kata Kades.

Sambung nya lagi apabila ada nada-nada sumbang yang mengatakan bahwa jembatan tersebut tidak bagus itu hak dia. 

Namun yang jelas kami selaku pemerintahan daerah situ mengucapkan terima kasih sekali dan berbangga dengan di bangunnya jembatan Sei Siasam. 

“Dengan di bangunnya jembatan Sei Siasam ini roda perekonomian masyarakat dan transportasi semakin lancar”, terang Kades

Ungkapan senang dan syukur disampaikan Rosita salah satu warga Desa Rokan Timut  yang ditemui Selasa (6/1/2021). Dia menceritakan, sebelum ada jembatan baru ini kami masyarakat yang melewati jembatan lama harus antri, hal ini di  karenakan jembatan lama ukurannya kecil. 

Saya mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Propinsi Riau yang telah membangun jembatan Sei Siasam ini.

 “Senang pak dengan di bangunnya jembatan ini. Karena selama ini jembatan yang lama masyarakat yang melewatinya harus antri sekarang dengan jembatan baru warga tidak harus mengantri lagi”, sebutnya.

Katanya lagi, dengan adanya jembatan baru ini perekonomian masyarakat Desa Rokan Timur semakin lancar karena kami mudah untuk membawa hasil perkebunan kami.

“Ekonomi kami semakin meningkat Pak dengan di bangunnya jembatan baru ini”, terang Rosita.

Yen Aijan salah satu masyarakat Desa Rokan Timur juga mengucapkan terima kasih banyak atas di bangunnya jembatan Sei Siasam ini.

”Dengan dibangunnya jembatan ini pak perekonomian dan transportasi masyarakat menjadi lebih lancar”, ungkapnya. (Red01).

(Rohul/alb)

Sumber : https://tribunterkini.com/
Url Artikel : https://tribunterkini.com/web/detail/BTQJJTWTXFRGPCCLH773/jembatan-sei-siasam-selesai-dibangun-kades-dan-masyarakat--rokan-timur-rohul-ucapkan-terima-kasih-kepada-gubernur-riau.html