Jumat, 20 September 2019 - 18:15 WIB , Editor: alb
Rokan Hilir- Bakal calon Bupati Rokan Hilir yang juga Datuk Penghulu Kepenghuluan Kasang Bangsawan Kecamatan Pujud, agenda kan tim Syafril- Sihol Sahabat Semua Suku (S4) Kabupaten Rokan Hilir mengambil formulir pendaftaran pencalonan Bupatinya pada Senin tgl 23/9/2019.
Hal itu disampaikan KH Syafril melalui Whats App nya kepada tribunterkini pada Kamis tgl 10/9/2019 malam.
Dalam pesan singkatnya Bakal Calon Bupati Rokan hilir yang juga akan menempuh jalur independen berpasangan dengan Sihol Pangaribuan itu menyebutkan akan mengambil formulir pendaftaran dari, PDIP, Golkar, Gerindra dan PKB.
Sebagai simpatisan PDIP yang sudah cukup lama, KH Syafril optimis mendapat ruang di partai banteng moncong putih itu.
"Saya juga simpatisan PDIP, Oleh sebab itu saya mendaftar ke PDIP" kata Syafril.
Sedangkan Partai lainnya yang juga diambil formulirnya, itu karena pasangan Syafril- Sihol beranggapan bahwa selain juga merasa ingin Mangun komunikasi politik, dia juga ingin mendapatkan koalisi yang gemuk.
" Saya dengan Pak Sihol itu ingin menjalin komunikasi dengan semua Partai Politik, namun maju secara independen juga tetap kita tempuh" .pungkasnya.
Sementara itu di tempat terpisah Ketua S4 Kabupaten Rokan Hilir Alwi Hasan membenarkan adanya agenda yang akan iya lakukan untuk mengambil formulir pendaftaran dari partai politik tersebut.
"Iya benar ada agenda direncanakan Senin" kata Alwi Hasan.
KH Syafril sudah menunjukkan kemauan yang kuat untuk bisa maju pada pilkada Kabupaten Rokan hilir serentak tahun depan. Upaya Melalui Partai dan independen terus di usahakan nya. “Semoga berhasil” (Red 01/Zurfahmi).
(Rokan Hilir/alb)
Sumber : https://tribunterkini.com/