Jumat, 15 April 2022 - 13:23 WIB , Editor: ruben
Pekanbaru | Tribunterkini- Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-63 Korem 031/ Wira Bima tahun 2022, Kodim 0301/Pekanbaru beserta jajaran secara serentak melaksanakan karya bakti, yang tersebar di wilayah Kota Pekanbaru, Jum’at (15 April 2022).
Adapun sasaran yang karya bakti tempat - tempat ibadah yang ada di wilayah Koramil Jajaran Kodim 0301/Pekanbaru.
Komandan Kodim 0301/Pekanbaru Kolonel Inf Nur Rohman Zein, S.E., M.M., melalui Pasiter Mayor Inf J.Sipahutar mengatakan, kegiatan karya bakti yang di laksanakan Jajaran Kodim 0301/Pekanbaru dalam rangka memperingati ulang tahun Korem 031/Wira Bima yang Ke-63 dengan karya bakti ini semoga bisa menginspirasi seluruh warga masyarakat untuk selalu menjaga kebersamaan dan memupuk sifat gotong royong yang merupakan budaya bangsa Indonesia, ucapnya.
Lanjut Pasiter Kodim 0301/PBR, semoga karya bhakti ini dapat terjalin dengan baik sebagai wujud kemanunggalan TNI bersama Rakyat. Sehingga slogan “Bersama Rakyat TNI Kuat,” benar - benar terwujud, serta kegiatan ini juga dapat mempererat tali silaturahmi antar warga dan TNI dengan lintas lembaga lainya. Serta hasil yang dikerjakan benar benar bisa dirasakan oleh masyarakat,” pungkasnya. (Pendim 0301/PBR).
(Pekanbaru/ruben)
Sumber : https://tribunterkini.com/