Senin, 20 Oktober 2014 - 07:30 WIB , Editor: admin,
Bengkalis, Tribunterkini- H Heru Wahyudi (PAN), Indra Gunawan Eet, Zul Helmi dan Kaderismanto Selasa (21/10/2014) dilantik sebagai Ketua dan Wakil Ketua DPRD Bengkalis, Senin (20/10). Surat Keputusan tentang penetapan ketua dan wakil ketua DPRD Bengkalis periode 2014-2019, itu ditetapkan H Heru Wahyudi dari Partai Amanah Nasional, sedangkan Wakil Ketua, Indra Gunawan Eet Partai Golkar, Zul Helmi Partai Keadilan Sejahtera(PKS) dan Kaderismanto Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan. Acara pelantikan akan dilaksanakan dalam sidang paripurna istimewa di Gedung DPRD Bengkalis, Jalan Antara. “SK sudah sudah ditandatangani oleh Plt. Gubernur Riau Bapak Arsyad Juliandi Rahman pada tanggal 14 Oktober lalu. Besok (hari ini,red) pimpinan DPRD akan dilantik dan sekarang kita sedang melakukan persiapan,” ujar Sekretaris DPRD Bengkalis melalui Kabag Umum, Zul Asri SH kepada wartawan via ponsel, Senin (20/10). Dikatakannya, tidak ada yang terlalu istimewa dalam pelantikan pimpinan DPRD tersebut. Pihaknya hanya mengundang unsur eksekutif, kemudian forkopimda dan keluarga dari masing-masing pimpinan DPRD yang akan dilantik. “Pengambilan sumpah akan dilakukan oleh Ketua Pengadilan Negeri Bengkalis,” katanya lagi. “Dengan telah ditetapkannya pimpinan DPRD ini nantinya, maka mereka bisa langsung bekerja menyelesaikan tugas-tugas yang sekarang dinilai urgen, seperti mengesahkan tatib dan lain sebagainya,” ujar Zul Asri. Sementara itu, H Heru Wahyudi mengatakan, memang banyak agenda prioritas yang akan segera dilaksanakan oleh DPRD pasca penetapan pimpinan DPRD. Selain mengesahkan tatib dan alat kelengkapan dewan, DPRD juga akan menggesa proses pembahasan RAPBD 2015 yang sekarang Rancangan KUA dan PPAS nya sudah disampaikan ke DPRD. “Intinya, kita kawan-kawan DPRD sepakat untuk segera bekerja menyelesaikan hal-hal yang menjadi prioritas. Pembahasan RAPBD 2015 merupakan prioritas kawan-kawan di DPRD, dan berharap bisa disahkan tahun ini juga,” ujar Heru (Penulis ma)
(nasional/admin)