Pekanbaru

Bupati Lampung Utara, Melaksanakan Sholat Idul Adha Bersama Masyarakat

Rabu, 22 Agustus 2018 - 07:30 WIB , Editor: admin,

LAMPUNG UTARA- Dalam perayaan Hari Raya Idul Adha 10 Dzulhijah 1439 H ini, Bupati Lampung Utara (Lampura) H. Agung Ilmu Mangkunegara, S.S.TP.,M.H. Melaksanakan Sholat Idul Adha. Bersama-sama masyarakat setempat dan Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Lampura. Di Halaman Kantor Pemerintah Daerah Kabupaten Lampura. Rabu (22/08/2018). Hadir Forkopimda Kabupaten Lampura, Kejari Kabupaten Lampura, Ketua DPRD Kabupaten Lampura, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampura, Para Kepala Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Lampura, Para Asisten, Para Staf Ahli, Ketua TP-PKK Kabupaten Lampura Hj. Endah Kartika Prajawati Agung, S.STP.,M,H., Ketua MUI Kabupaten Lampura, Ketua Baznas Kabupaten Lampura, Ketua LVRI Kabupaten Lampura, para Alim Ulama, masyarakat setempat dan Ustadz Ahmad Asrullah Misri, S.Pd, selaku Khotib, Drs. H. Masyud selaku Imam. Dalam laporannya, Ketua PHBI menjelaskan, jumlah hewan yang akan dikurbankan adalah 1867 ekor kambing dan 456 ekor sapi, serta sembilan ekor sapi dari Bupati Lampura. Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan terima kasih kepada masyarakat karena telah senantiasa memmbantu Pemerintah Daerah dalam membangun Lampura. Selain itu juga menjadikan momentum Idul Adha ini sebagai mempererat Kerukunan dan tali silaturahmi antar masyarakat Kabupaten Lampura.(Rijal)  

(nasional/admin)

LAINNYA
KOMENTAR
Silahkan Login Untuk Mengisi Komentar