Pekanbaru

Tim Wasrik Itjenau Akhiri Tugasnya di Lanud Roesmin Nurjadin

Jumat, 01 Februari 2019 - 07:30 WIB , Editor: admin,

Pekanbaru Tribunterkini- Tim Wasrik Itjenau laksanakan exit briefing dalam rangka mengakhiri tugasnya melaksanakan pemeriksaan dan pengawasan serta memonitor penyelenggaraan tugas satuan Lanud Roesmin Nurjadin dan jajaranya di Ruang Rapat Arjuna Lanud RSN. Jum'at, (01/02/19). Ketua Tim Wasrik Itjenau Kolonel ADM Dwi Dedy Gunawan mengucapkan, terimakasih kepada Danlanud RSN dan Staf yang telah melaksanakan tugas dengan lancar dan baik sehingga kegiatan di tahun 2018 berjalan sesuai dengan prosedur dan  harapan, salah satu keberhasilan Lanud RSN yaitu telah bersetifakatnya tanah milik TNI AU, ini merupakan salah satu pencapaian program kerja tersebut, meskipun masih ada temuan kesalahan-kesalahan namun itu tidaklah terlalu signifikan. "Itjenau mengharapkan kedepannya agar temuan-temuan tersebut tidak terulang kembali dan jadikan temuan itu sebagai hal positif dan konstruktif, untuk selanjutnya dilakukan langkah-langkah perbaikan serta pembenahan secara maksimal sesuai pedoman dan ketentuan yang berlaku", lanjut Kolonel ADM Dwi. Komandan Lanud Rsn Marsma TNI Ronny Irianto Moningka, ST MM dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kepala Dinas Personel Kolonel PNB Rizaldy Efranza, ST mengatakan,hasil temuan tersebut segera direspon dan dijawab agar kita bisa  membangun Lanud Rsn ini sesuai dengan aturan dan prosedur yang ada, Saya yakin bahwa Itjenau adalah sebagai partner untuk memperbaiki  kinerja organisasi atau satuan, dan kedepannya berharap agar tugas-tugas dapat berjalan  dengan baik yang pada akhirnya bermuara pada peningkatan kinerja Lanud Roesmin Nurjadin di masa-masa yang akan datang. Kami mengucapkan terimakasih kepada Itjenau yang telah bekerja keras selama 4 hari untuk memberikan masukan yang konstruktif untuk kemajuan satuan ini guna memperbaiki hal-hal yang belum berjalan dengan program, norma, ketentuan-ketentuan, peraturan-peraturan dan perundang-undandan yang berlaku dan pada akhirnya bermuara pada peningkatan kinerja Labud Roesmin Nurjadin. Pada acara exit briefing dihadiri oleh time Wasrikkap Itjenau dan para pejabat di jajaran Lanud Roesmin Nurjadin. (Ruben/Pen Lanud RSN).

(nasional/admin)

LAINNYA
KOMENTAR
Silahkan Login Untuk Mengisi Komentar