Minggu, 16 November 2014 - 07:30 WIB , Editor: admin,
Pekanbaru Tribunterkini- Walikota Pekanbaru H.Firdaus ST,MT mendapat kunjungan dari DPD Lumbung Informasi Rakyat ( LIRA ) Kota Pekanbaru dalam rangka melakukan audiensi dan silaturrahmi di rumah kediaman Walikota Pekanbaru, Minggu ( 16/11 ). DPD Lumbung Informasi Rakyat ( LIRA ) Kota Pekanbaru yang merupakan lembaga untuk menampung aspirasi rakyat kota Pekanbaru melakukan Silaturrahmi dengan walikota Pekanbaru agar keinginan rakyat tersampaikan dan Kebijakan Walikota juga terealisasikan.Walikota Pekanbaru menyampaikan kepada DPD Lumbung Informasi Rakyat ( LIRA ) Kota Pekanbaru bahwa kebijakan yang dilakukan Walikota mengenai pembinaan dan penataan pedagang kaki lima agar lebih rapi, supaya pasar-pasar kita terlihat indah dan bersih, pembeli juga merasa mudah untuk berbelanja dan juga alur lalu lintas juga tidak terganggu oleh aktivitas pasar . Walikota juga menyediakan tempat-tempat yang luas dan bersih untuk pedagang kaki lima supaya para pedagang tidak berjualan di jalan atau di trotoar yang bisa menimbulkan kemacetan. Pasar Arifin Ahmad dan Cik Puan itu adalah aset Provinsi Riau juga, di serahkan kepada pemerintah kota Pekanbaru. Maka kami siap melakukan pembinaan dan memenej nya lebih baik lagi. Tambah walikota kepada DPD Lumbung Informasi Rakyat ( LIRA ) Kota Pekanbaru disaat audiensi (Rilis Pemko/elwin)
(nasional/admin)