Jumat, 16 Mei 2014 - 07:30 WIB , Editor: admin,
Pekanbaru Tribunterkini-Kami dari jajaran Kecamatan Bukit Raya bersama Lurah dan dari KUA, tTelah melakukan Rapat persiapan pembentukkan kepanitia MTQ setingkat kecamatan Bukit Raya tahun 2014, insyah Allah senin ini 19 mei kita akan membentuk panitia. Dimana kita akan mengundang unsur pimpinan Kecamatan Bukit Raya seperti Kapolsek, Koramil, Puskesmas, KUA, dan seluruh Elemen Pendukung yang ada di jajaran Kecamatan Bukit Raya. Demikian penuturan Fiora Helmi Camat Bukit Raya kepada Tribunterkini diruang kerjanya (16/5). Lanjut Fiora, dalam rangka menyatukan satu langkah untuk mensukseskan MTQ tingkat Kelurahan serta tingkat Kecamatan, kami telah melakukan dua kali rapat persiapan. Mudah mudahan di sepakati nantinya pada rapat pembentukan panitia pada hari senin, bahwa MTQ Kecamatan Bukit Raya akan di adakan pada akhir bulan Juni setelah pelaksanaan Ujian sekolah tingkat SD,SMP,dan SMA, ucapnya Sedangkan MTQ tingkat Kelurahan akan di adakan di akhir bulan mei, sementara awal bulan juni, waktu dan pelaksanaan kita serahkan kepada Lurah masing masing, menyesuaikan kondisi lapangan, tutur Camat Bukit raya. Tambah Fiora Helmi, harapan kami jajaran Kecamatan Bukit Raya, mari kita sukseskan kegiatan MTQ tingkat Kecamatan Bukit Raya tahun 2014, dan MTQ tingkat Kelurahan sekecamatan Bukit Raya kalau tidak ada halangan MTQ tingkat kecamatan tahun 2014 sebagaimana giliran akan kita laksanakan di Kelurahan Tangkerang Utara, jelasnya. Diakhir perbincangan Fiora Helmi menuturkan, kegiatan ini mohon di semarakkan di tingkat Kelurahan dan seluruh masyarakat, kenapa demikian karena ini adalah dalam rangka mensukseskan program Walikota menjadikan Pekanbaru sebagai kota metropolitan yang madani. Mari kita ciptakan kecamatan bukit raya ini adalah pecipta kecamatan yang penuh kerukunan umat beragama, kehidupan gotongroyong, semangat kekeluargaan dengan menyemarakkan kegiatan kegiatan keagamaan. (Elwin)
(nasional/admin)