Teknologi

Pembangunan Pasar Cik Puan Tak Jelas, Pedagang Sesalkan Sikap Pemko Pekanbaru

Senin, 18 Agustus 2014 - 07:30 WIB , Editor: admin,

pasar cikpuanPekanbaru Tribunterkini -Hingga saat ini, kelanjutan pembangunan Pasar Cik Puan di Jalan Tuanku Tambusai, tak ada perkembangan. Kondisi demikian membuat rasa kecewa pedagang pasar terhadap sikap Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, karena tak ada kepedulian. “Pasar Cik Puan Pekanbaru yang terbakar beberapa tahun silam itu terkesan dibiarkan Pemko. Hal itu dapat dilihat dari pembangunanya yang sampai saat ini terbengkalai sesuai dengan kondisi awal sejak dibangun pasca kebakaran,“ kata Nurman, Jumat (15/8). Ini disampaikannya salah seorang pedagang dalam bincang-bincang dengan wartawan. Dikatakannya, memang saat ini diketahui Pemko Pekanbaru, rencana membangun Pasar Cik Puan dengan tingginya itu 10 lantai. Namun hingga disaat ini tak ada realisasinya. “Sehingga dengan kondisi seperti ini yang membuat pedagang rasa kecewa. Karena, yang diharapkan pedagang ini bukan terbangunnya pasar dengan bertingkat 10. Tapi, bagaimana pembangunan pasar ini dituntaskan dengan sesegera mungkin,“ harapnya. Senada pedagang lainnya, Retno menegaskan, tampaknya Pemko Pekanbaru memang tak memiliki kepedulian dari nasib pedagang. Harusnya, bukan pembangunan Pasar Cik Puan itu dengan tinggi 10 lantai, tapi bagaimana segera menyelesaikannya. “Memang pembangunanya Pasar Cik Puan itu ada rencana Pemko menjadikan 10 tingkat. Tapi hal ini sangat jelas membunuh daripada kehidupan pedagang kecil seperti saya ini. Apalagi pembangunan ini dipercayakan pada investor, tentu berat sewa,“ ujarnya. Seperti diketahui, saat ini Pemko Pekanbaru rencana membangun Pasar Cik Puan tersebut, dengan mendatangkan investor. Namun, dalam hal ini Pemko berniat akan membangun 10 tingkat. Pasar itu nantinya, dipercayakan pengelolaannya pada pihak investor.  (Dri)

(nasional/admin)

LAINNYA
KOMENTAR
Silahkan Login Untuk Mengisi Komentar