Teknologi

Kepala Sekolah SMPN 12 Yusra MPd: Persiapkan Progam Menuju Sekolah Adiwiyata

Kamis, 08 Januari 2015 - 07:30 WIB , Editor: admin,

yusraPekanbaru Tribunterkini- Program di Tahun 2015 yang diterapkan di SMPN 12 yang terletak di Jalan Guru H Sulaiman, yakni melanjutkan program yang belum terialisasi pada tahun 2014. Seperti biasa melaksanakan proses pembelajaran kembali melaksanakan KTSP di kurikulum 2006 kemudian guru dan siswa tetap melaksanakan kegiatan Akademik dan maupun Non Akademik serta kegiatan Ekstrakurikuler. SMP N 12 juga mempersiapkan program menuju sekolah Adiwiyata. Seperti penuturan Yusra MPd, Kepala Sekolah SMPN 12 kepada Tribunterkini (5/1) Yusra menjelaskan SMPN 12 ber akreditasi A ini memiliki jumlah siswa kurang lebih 850 orang siswa. Prestasi yang sudah di raih oleh SMPN 12 ini sudah sangat banyak terutama dari bidang olahraga seperti Badminton, Karate, Juara 1 lomba tari Persembahan . Selain bidang olahraga, SMPN 12 sangat aktif di Ekstrakulikuler Pramuka dan banyak mendapat prestasi dari berbagai kegiatan Pramuka, jelas Yusra. Bantuan dari Pemko juga sudah sampai dan telah di bagikan kepada siswa berjumlah 114 orang siswa untuk siswa yang kurang mampu. Bantuan berupa (1 Stell pakaian, 1 Tas, 1 Pasang Sepatu Dan Buku ). Kurikulum yang dipakai di SMP.N 12 adalah kurikulum 2006,dan tidak ada kendala di kurikulum tersebut.seperti yang diterangkan Yusra MPd “Insya allah tidak ada kendala di kurikulum 2006, karena sudah terbiasa melaksanakan dari awal sampai akhir dan anak-anak termotifasi belajar di dalam kelas maupun di luar kelas dengan kegiatan positif” ujar Yusra MPd Kepsek SMP 12 ini berharap kepada siswanya sekolah tetap dapat melaksanakan proses pembelajaran dengan baik, Punya semangat, punya akhlak yang baik dan semua kegiatan sekolah dilaksanakan dengan penuh semangat oleh siswa. Kegiatan-kegiatan di sekolah pun siswa mengikutinya baik itu Ekstrakurikuler maupun Kurikuler (Liputan Wella).

(nasional/admin)

LAINNYA
KOMENTAR
Silahkan Login Untuk Mengisi Komentar