Hiburan

Bupati Lampung Timur Bagikan KIS PBI APBN

Jumat, 04 Oktober 2019 - 21:09 WIB , Editor: alb,

PASIR SAKTI- Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari Memberi Sambutan dalam Acara Penyaluran KIS PBI APBN Periode IX dan X Tahun 2019 Kecamatan Pasir Sakti dan Marga Sekampung yang dipusatkan Kecamatan di Pasir Sakti, Jum’at (04/10/2019).

 

Dalam wawancaranya, orang nomor satu di Bumei Tuwah Bepadan tersebut menyampaikan masyarakat sangat antusias dengan adanya program Kartu Indonesia Sehat (KIS).

 

“Kita melaksanakan pembagian Kartu Indonesia Sehat (KIS) untuk Kecamatan Pasir Sakti dan Kecamatan Jabung, Masyarakat kita sangat antusias dengan program KIS dan disamping itu karena masyarakat kita cukup banyak.

 

Kalau kita lihat untuk Pasir Sakti ini hanya 1.742 yang mendapat kartu KIS begitu juga di Jabung hanya 3.721 yang mendapat kartu KIS, artinya masih banyak masyarakat kita tidak ada KIS”.

 

Dalam kesempatan tersebut Zaiful juga menjelaskan bahwa bagi masyarakat Lampung Timur tidak perlu khawatir jika tidak mendapatkan kartu KIS ini karena Pemerintah Lampung Timur sendiri telah memprogramkan pengobatan gratis untuk masyarakat Lampung Timur yang tidak tercover oleh BPJS dan KIS.

 

“Oleh karena itu, pemerintah kabupaten Lampung Timur ada program terkait pelayanan kesehatan secara gratis untuk berobat di puskesmas dan rumh sakit umum daerah Sukadana dengan menunjukkan fotokopi KTP dan KK, serta ada ambulance gratis untuk mengantar masyarakat kita secara gratis di 24 kecamatan 264 desa”.

 

Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Bang Zaiful tersebut berharap masyarakat Lampung Timur mendapatkan kesehatan yang benar-benar prima, karena jika masyarakat sehat, jasmani dan rohani sehat pikiran sehat, sehingga dapat mencari nafkahnya secara sehat.

 

“Tentunya saya berpesan kepada masyarakat mari kita gunakan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya sehingga kedepan diharapkan masyarakat Lampung Timur ini semuanya akan mengalami kesehatan yang betul-betul prima kalau masyarakatnya sehat, jasmani sehat, pikiran sehat sehingga mencari nafkah juga secara sehat”.

 

Hadir menemani Bupati, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Tarmizi, Plt. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Lamtim, Verzanita Hasan, Sekertaris Dinas Sosial Darmuji, Camat Pasir Sakti, Sibran Mulsi, beserta forkopimcam kecamatan Pasir Sakti, dan Kepala Desa se-Kecamatan Pasir Sakti.

 

Untuk diketahui pada momen tersebut Kartu KIS yang dibagikan sebanyak 1.742 kartu sedangkan pada kecamatan Jabung dibagikan sebanyak 3.721 kartu KIS.

 

Usai acara di Pasir Sakti, orang nomor satu di Lampung Timur itu melanjutkan kegiatannya di Kecamatan Marga Sekampung dengan agenda yang sama.

 

Dimana sebanyak kartu KIS 1.331 dibagikan pada kecamatan Marga Sekampung dan 2.539 kartu KIS dibagikan pada kecamatan Waway Karya.

 

Selain pembagian kartu KIS kepada masyarakat, ada juga pembagian bantuan peningkatan kualitas rumah tidak layak huni (Bedah Rumah) senilai 15.000.000 pe-rumah antara lain Kecamatan Marga Sekampung mendapatkan bantuan 5 desa yaitu desa batu badak 10 unit, desa peniagan 10 unit, desa bungkuk satu 10 unit, dan desa bungkuk dua 10 unit, serta desa bukit raya 10 unit.

 

Di Kecamatan Jabung mendapatkan bantuan peningkatan kualitas rumah tidak layak huni (Bedah Rumah) 4 desa yaitu Desa Gunung Mekar 10 unit, Desa Sambi Rejo 10 unit, Desa Mumbang Jaya 10 unit, dan Gunung Sugih Kecil 12 unit.

 

Di Kecamatan Waway Karya yang mendapat bantuan peningkatan kualitas rumah tidak layak huni (Bedah Rumah) 1 desa yaitu desa tri tunggal 10 unit.

 

Untuk diketahui bantuan tersebut dari APBD  Kabupaten Lampung Timur tahun anggaran 2019. (Nurasikin)

 

 

(Lamtim/alb)

KOMENTAR
Silahkan Login Untuk Mengisi Komentar