Riau Rokan Hilir

Sertijab Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Dari H.M. Rusli Syarief, S.Sos Kepada H. Nur Hidayat, SH, MH

Selasa, 14 Januari 2020 - 15:43 WIB , Editor: ruben,

Rohil | Tribunterkini- Dinas Pendidikan dan Kebudayaaan Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Jalan Purna MTQ Komplek Perkantoran Batu Enam Bagansiapiapi, Senin (13/01/2020). Sertijab dua pejabat pimpinan tinggi Pratama ini ditandai dengan penanda tanganan dokumen sertijab dengan disaksikan oleh Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Selasa (14/01/2020).

Tampak hadir juga pejabat administrator, pengawas, pelaksana, kepala sekolah serta ASN dilingkungan OPD Disdikbud Rohil ini. Dalam kesempatan ini juga dilaksanakan serah terima organisasi Dharma Wanita Disdikbud Kabupaten Rohil.

Pada kesempatan ini, mantan Kadisdikbud Rohil HM. Rusli Syarief memperkenalkan para pegawai di Disdikbud Rohil. Bahkan para pengawas pendidikan korwil di setiap kecamatan juga di kenalkan kepada Nur Hidayat. Kemudian kepala sekolah. Dia menjelaskan bahwa kepala sekolah saat ini sudah tidak ada masalah lagi karena sudah sesuai dengan pangkat yang diemban.

"Secara administrasi tidak ada masalah lagi karena sudah tidak ada lagi yang pangkatnya rendah sebagai kepala sekolah sementara pangkatnya tinggi sebagai guru di sekolah yang sama," jelasnya.

Cuma saat ini persyaratannya saja masih ada yang belum memilikinya. Karena persyaratan menjadi kepala sekolah harus memiliki sertifikat kepsek. Namun dinas sudah berusaha untuk mendapatkan hal tersebut dengan mengirim ikut tes persyaratan tersebut.

"Pada tahun ini tinggal menjalankannya saja. Saat ini sebanyak 474 Kepala Sekolah di Kabupaten Rokan Hilir," jelasnya.

Bahkan mantan Kadisdikbud Rohil ini menjelaskan pelbagai hal tentang dana bos yang langsung diterima sekolah melalui rekening dan tentang gaji pegawai Disdikbud Rohil yang kadangkala terlambat. Bahkan masalah taman di dinas pendidikan juga di utarakannya.

Sementara itu, Kadisdikbud Rohil yang baru menerima jabatan, HM. Nur Hidayat, SH, MH mengucapkan terima kasih kepada mantan Kadisdikbud yang telah menjelaskan keadaan Disdikbud ini. Dia juga mengucapkan selamat bertugas kepada mantan Kadisdikbud Rohil HM. Rusli Syarief di tempat tugas yang baru sebagai Kepala Dinas Pertanian Rohil. Dia mengakui, memang pada awalnya kuatir karena bendahara Disdikbud telah menjabat Kasubag Keuangan namun rupanya bendahara sudah ada penggantinya.

"Sebenarnya disaat menerima SK dari Bupati agak gamang sedikit. Namun setelah dipaparkan dengan cerita yang panjang sehingga agak lega sedikit karena sudah ada siap PPTK dan bendaharanya," tuturnya Nur Hidayat.

Dia juga mengatakan jika mantan Kadisdikbud Rusli Syarief sudah pernah menjabat disemua dinas kecuali dinas kesehatan saja. Namun dirinya bertugas sebagai pejabat pimpinan tinggi Pratama baru dua kali yakni di Inspektorat dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan ini.

"Dulu di bagian pemeriksaan sekarang di bagian yang saya anggap berskala besar karena dinas pendidikan dan kebudayaan ini membawahi banyak orang," katanya.

Dia mengakui pengalaman di dunia pendidikan sudah pernah ketika dirinya sebelum menjadi pegawai, namun di sekolah swasta yang masih di bawahi oleh pihak yayasan. Dalam kesempatan ini diharapkannya kerja bersama agar mencapai tujuan yang diharapkan bersama.

"Kiranya kerjasama yang dilakukan selama ini akan dilanjutkan lagi. Kalau bisa ditingkatkan lagi," pungkasnya. (Zulfarmi).

(Rohil/ruben)

KOMENTAR
Silahkan Login Untuk Mengisi Komentar