Hot News

Peduli Kabut Asap, Dinkes Labura Bagi-bagi Masker

Selasa, 17 September 2019 - 12:03 WIB , Editor: alb,

Labura- Dinas kesehatan (Dinkes) Kabupaten Labuhan Batu Utara, melaksanakan gerakan sosial kemanusiaan terhadap masyarakat akibat kabut  asap  di duga adanya kebakaran hutan dari luar daerah.

Gerakan sosial itu di lakukan Dinkes dan Puskesmas bekerja sama dengan pengurus KNPI di bawah pimpinan Hendri Yanto Sitorus,SE, membagi - bagikan masker pelindung tutup hidung terhadap masyarakat yang berjalan kaki,naik speda motor bahkan pengendara mobil melintas di jalan lintas Sumatera titik lokasi  persis di depan kantor Sat Lantas jalan Jend.Sudirman AekKanopan,Selasa,17/09/2019.

Dengan adanya gerakan sosial kemanusiaan ini masyarakat merasa senang dan sangat terbantu, dengan cara - cara seperti ini pantas di berikan apresiasi," kata B.Hutabarat ( 45 tahun ) warga Lingkungan Teladan AekKanopan di kutip awak media ini.

Sambung B.Hutbarat," Saya tadi pagi subuh sekira pukul 05.00Wib, hendak ke pasar pagi berjualan, kabut asap sangat tebal sekali membuat mata saya terasa perih dan pandanganpun terganggu," ujarnya, dan ini, bila pemerintah tidak cepat tanggap mengatasi persoalan asap, kemungkinan besar kesehatan  masyarakat  sangat terganggu dan dapat menimbulkan penyakit inpeksi paru - paru," tukasnya. (AO.Nababan – LBM).

 

(Labura/alb)

KOMENTAR
Silahkan Login Untuk Mengisi Komentar