Senin, 18 November 2019 - 18:11 WIB , Editor: rama,
Mesuji-Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kabupaten Mesuji ke 11, DPC PDIP Mesuji turut berpartisipasi dengan mengadakan sunatan massal disetiap Kecamatan wilayah Kabupaten Mesuji.
Kegiatan sunatan massal tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPC PDIP H.Dedi Aprizal yang didampingi oleh Wakil Ketua DPRD Mesuji H. Bob Nasution, Sekretaris DPC dan jajaran pengurus DPC serta PAC dan Anak Ranting.
"untuk hari ini diadakan sunatan massal di Desa Margo Bhakti, Kecamatan Way Serdang yang diikuti oleh 200 anak sebagai pengitan dilakukan langsung oleh ketua DPC PDIP H.Dedi Aprizal," ungkap Wakil Ketua DPRD Mesuji H.Bob Nasution, senin (18/11/19)
Lanjutnya, Kegiatan sunatan massal tersebut akan dilakukan disetiap kecamatan yang berada diwilayah Kabupaten Mesuji. Selain itu DPC PDIP juga berpartisipasi mengikuti kegiatan yang diadakan oleh pemerintah daerah seperti lomba dayung dan otok hias. (Rama)
(Mesuji/rama)