Hiburan

Tanggamus Community Santuni 90 Anak Yatim

Minggu, 29 September 2019 - 22:22 WIB , Editor: alb,

Talang Padang - Tanggamus  Community (TC) tadi pagi menggelar kegiatan santunan anak yatim yang berlangsung di Aula SMK N 1 Talang Padang, Ahad (29/09).

 

Berdasarkan laporan dari Sekretaris TC Roma Romanda, SH., mendampingi Ketua Umum, Muhammad Aden Isromi, S. Kom. TC merupakan suatu komunitas yg menjadi wadah inovasi, inspirasi dan kreasi, yang juga konsen dalam bidang sosial,budaya serta keagamaan.

 

Berdirinya dilatar belakangi oleh peduli terhadap masyarakat Tanggamus memupuk rasa kepedulian terhadap sesama dan membentuk generasi yg bermanfaat&berakhlak.

 

TC memiliki beberapa program diataranya pengajian&santunan anak yatim,program celengan peduli yg dibagikan ke masyrakat, pengajian ruqyah/spiritual serta program pengembangan kewirausahaan.

 

Program yg sudah dijalankan salah satunya pengajian&santunan anak yatim yg merupakan agenda rutin serta turut berpartisipasi dalam bantuan bencana alam yg terjadi di Lamsel dan Kelumbayan Tanggamus.

 

"TC juga saat ini sedang mencoba mengembangkan program usaha budidaya puyuh,pertanian (sayuran) dan perkebunan pepaya serta  kopi bubuk TC "pungkasnya

 

Sementara itu Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani,SE.MM., yang pada kesempatan tersebut di Wakilkan oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Drs. Sabaruddin,  menyampaikan Pemerintah Kabupaten Tanggamus telah berusaha setahap demi setahap menjalankan program yang bersifat kerohanian yang bernuansa Islami, karena data yang ada 98 % penduduk beragama Islam.

 

Dan melakukan pembangunan dibidang keagamaan baik pembangunan infrastruktur maupun bathiniah, antara lain pemberian bantuan renovasi masjid, mushalla, pondok pesantren, melaksanakan pengajian rutin di  di kantor dinas, instansi, pemberian insentif guru ngaji, khotib, majelis taklim se Kabupaten Tanggamus.

 

"oleh karena itu dalam kesempatan ini kami mengajak hadirin sekalian mari kita bergandeng tangan dalam membangun Kabupaten Tanggamus, dalam memelihara, menjalankan menerapkan nuansa Islami dalam aktifitas sehari hari" Kata Kadis

 

Kepala Dinas juga mengapresiasi atas terselenggaranya santunan anak yatim yang dikoordinatori oleh TC, dan Insya Allah mendapat nilai ibadah pahala dari Allah SWT. Sehingga mendorong umat Muslim yang lain untuk melakukan hal yang sama terhadap anak yatim.

 

Jika kita melihat seseorang  yang penyayang pada anak yatim dan menyantuni mereka maka orang tersebut adalah seseorang yang berbudi dan berakhlak mulia.

 

"Jadilah orang yang mulia, penyantun, lemah lembut,dan berupaya berbuat kebaikan kepada anak yatim, jika kita melaksanakan itu, maka kita benar benar manusia yang beruntung yang berhak mendapat gelar seorang yang berbudi" pungkasnya

 

Hadir dalam kegiatan tersebut, Anggota DPRD Tanggamus Fakhrudin, Penceramah KH. Musyafa Ahmad, Kepala Pekon Banding Agung, Unsur Pimpinan Kecamatan Talang Padang.

 

Perlu di ketahui Jumlah penerima santunan 90 orang x 250.000 dengan Total Pengeluarannya  Rp. 22.500.000. Tersebar di Pekon Kejayaan, Sukabumi, Sukanegeri Jaya, Banding Agung, Sukarame, Way Halom,  Pekon Talangpadang Kecamatan Talang Padang. (Wan)

 

 

(Tanggamus/alb)

KOMENTAR
Silahkan Login Untuk Mengisi Komentar