Pekanbaru

Polsek Limapuluh Polresta Pekanbaru Berikan Himbauan dan Tempel Stiker Ke Rumah Warga Sekitar Yang Terpapar Covid-19

Rabu, 28 Juli 2021 - 22:01 WIB , Editor: ruben,

Pekanbaru | Tribunterkini- Polsek Limapuluh Polresta Pekanbaru lakukan kegiatan menempel sticker himbauan kepada masyarakat agar bisa menghubungi nomor yang dicantumkan di sticker ketika merasakan gejala Covid-19.

Dimana kegiatan langsung di pimpin Kapolsek Limapuluh AKP Stevie Arnold Rampengan, SH, MM, M.Si didampingi personil Polsek Limapuluh dalam melakukan himbauan sekaligus menempelkan sticker tersebut.

“Hari ini kita melakukan kegiatan penempelan stiker - stiker ke rumah warga yang wilayahnya ada orang terpapar Covid-19 ataupun mengalami kontak erat, tentu sticker ini berisi himbauan sekaligus mencantumkan nomor telepon petugas tenaga kesehatan dan tracer polsek jika ada warga yang mempunyai keluhan gejala Covid-19, bisa langsung hubungi nomor yang tercantum,” ujar Kapolsek Limapuluh AKP Stevie Arnold Rampengan.

Dijelaskan Kapolsek Limapuluh AKP Stevie Arnold Rampengan bahwa ini adalah perintah dari Kapolresta Pekanbaru kepada seluruh jajaran Polsek untuk melakukan penempelan stiker.

“Tentu tujuan stiker ini gunanya untuk mempermudah tim tracer bisa melakukan tindakan medis jika ada warga yang mengalami gejala Covid-19, agar bisa di evakuasi cepat,” tutur Kapolsek Limapuluh AKP Stevie Arnold Rampengan menjelaskan.

Ditambahkan Kapolsek Limapuluh tersebut, ia mengajak masyarakat untuk tetap melakukan protokol
kesehatan saat berkativitas diluar rumah demi menekan atau memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19.

“Saya menghimbau kepada masyarakat khususnya Kecamatan Polsek Limapuluh dan Kecamatan Sail untuk tetap mematuhi protokol kesehatan saat beraktivitas diluar rumah, dan jika tidak penting keluar rumah jangan keluar dulu, tetap dirumah saja,” pungkas Kapolsek Limapuluh AKP Stevie Arnold Rampengan.

(Pekanbaru/ruben)

KOMENTAR
Silahkan Login Untuk Mengisi Komentar