Riau Pekanbaru

Ketua IKA FKIP Unilak Menyampaikan Duka Cita Mendalam Atas Meninggalnya Dekan FKIP Unilak Bapak Dahler

Sabtu, 16 November 2019 - 22:14 WIB , Editor: ruben,

Pekanbaru | Tribunterkini- Ketua Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lancang Kuning (IKA FKIP Unilak) Mustakim JM. S.Pd. M.Pd menyampaikan duka cita mendalam atas meninggalnya Dekan FKIP Unilak Bapak Dahler, S.Pd, M.Pd yang tutup usia pada hari Jumat, 15 November 2019 pukul 14.05 WIB di usia 48 tahun. 

“Kepergian Pak Dahler menyisakan duka mendalam bagi Keluarga Besar FKIP Unilak khsusunya kami para alumni. Tak hanya sekadar sosok pimpinan yang baik, pak Dahler juga sebagai kiblat inspirasi bagi kami dalam mengajar”, kata Mustakim.

Bagi Mustakim, Pak Dahler merupakan tokoh pendidik yang disegani dan panutan pada karya akademik dalam ranah ilmu pendidikan di lingkungan FKIP Unilak selama beberapa generasi.


“Sejak kami masuk kuliah dulu, sampai sudah menjadi alumni, kami selalu dimotivasi agar giat membaca, supaya memiliki wawasan yang luas. Ternyata, generasi adik-adik kami yang saat ini masih kuliah, juga menyimpan cita-cita yang sama. Mereka mendapat perlakuan istimewa dalam pembelajaran dan bimbingan skripsi yang mumpuni oleh Pak Dahler,” katanya, Sabtu (16/9/2019).


Lanjut Mustakim, Pak Dahler adalah tokoh panutan bagi dunia pendidikan yang nyaris sempurna. Setiap fase perjalanan hidup pak Dahler dapat dijadikan panutan bagi siapapun yang ingin mendapatkan pelajaran kehidupan.


“Pak Dahler adalah simbol keteguhan dalam perjuangan meraih cita-cita. Beliau adalah sosok contoh yang mewariskan sikap terhormat dan loyalitas dalam pengabdian sebagai seorang pendidik. Dalam sisi pribadi Pak Dahler adalah kisah kesetiaan pada sang kekasih (istri) hingga maut memisahkan mereka,” jelas Mustakim.


Oleh karena itu, bagi Mustakim, kepergian pak Dahler merupakan kehilangan besar bagi dunia pendidikan di Universitas Lancang Kuning.

“Atas Nama Ikatan Keluarga Alumni FKIP Unilak, kami medoakan pak Dahler semoga husnul khatimah, alfatihah”, tutup Mustakim.

Seperti diinformasikan oleh Sekretaris IKA FKIP Unilak, Herdi, S.Pd. M.Pd, almarhum pak Dahler di makamkan di Gunung Manaon, Kecamatan Lubuk Sutam, Kabupaten Padang Lawas, Sumatera Utara, tepat disamping makam ayah kandungnya, pada hari Sabtu, 16 November 2019 pukul 10.00 WIB.

“Hari ini kami hantar beliau ke tempat peristirahatan terakhir. Semoga beliau tenang disana. Dilapangkan kuburnya, diterangi kuburnya, Husnul Khotimah, dikumpulkan bersama orang-orang beriman disyurga Allah swt. Aamiin,” doa Herdi sambil mengusap air matanya. ***(Rls).

(Pekanbaru/ruben)

KOMENTAR
Silahkan Login Untuk Mengisi Komentar