Pekanbaru

Polresta Pekanbaru Bersama Polsek Limapuluh Salurkan Bantuan Sosial Polda Riau Kepada Warga Yang Terdampak Covid-19

Sabtu, 24 Juli 2021 - 02:42 WIB , Editor: ruben,

Pekanbaru | Tribunterkini- Sesuai dengan intruksi Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo kepada seluruh Polda dan Polres Se-Indonesia untuk menggelar Apel dengan dilanjutkan melakukan patroli skala besar pembagian Bantuan Sosial (Bansos), pada Jumat malam (23/07/2021) ini kepada masyarakat.

Dalam hal ini, Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, SH, SIK, M.Si dan Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Nandang Mu'min Wijaya, SIK, MH beserta Polsek jajaran Polresta Pekanbaru laksanakan intruksi dari Kapolri dalam patroli skala besar pembagian Bantuan Sosial (Bansos) untuk warga yang terdampak Pandemi Covid-19 di Kota Pekanbaru.

Tampak malam ini, Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Nandang Mu'min Wijaya bersama PJU Polresta Pekanbaru dan seluruh Kapolsek di jajaran Polresta Pekanbaru menggelar apel patroli skala besar pembagian Bansos di Halaman Mako Polresta Pekanbaru.

Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Nandang Mu'min Wijaya melalui Kapolsek Limapuluh AKP Stevie Arnold Rampengan, SH, MM, M.Si mengatakan, bahwa dalam penyaluran Bansos Sembako dari Polda Riau ini dapat membantu meringankan beban masyarakat ditengah Pandemi Covid-19 dan di masa PPKM.

"Polsek Limapuluh menerima bantuan sembako sebanyak 30 paket untuk disalurkan bagi warga yang terdampak Covid-19 di wilayah Polsek Limapuluh yang di dampingi Bhabinkamtibmas, seperti di wilayah Kelurahan Sukamulia dan Kelurahan Tanjung Rhu", ujar Kapolsek Limapuluh.

Kapolsek Limapuluh AKP Stevie Arnold Rampengan berharap dengan adanya bantuan sembako ini, agar semua upaya yang kami lakukan ini demi keselamatan masyarakat. Tentunya kita semua berharap laju pertumbuhan Covid-19 menurun, sehingga masyarakat bisa kembali beraktivitas. Semoga semua yang kami lakukan ini menjadi ladang amal ibadah untuk kita semua," ucapnya.

Salah satu warga di Kelurahan Sukamulia Laila Sianipar mengucapkan terima kasih atas bantuan dari Polda Riau yang telah memberikan bantuan sembako kepada warga yang terdampak Covid-19, ungkapnya.

(Pekanbaru/ruben)

KOMENTAR
Silahkan Login Untuk Mengisi Komentar