Jumat, 08 November 2019 - 17:16 WIB , Editor: alb,
Tubaba- Untuk mensukseskan pembangunan SD Islam Alfath panitia Yayasan Al MUJADDID terus melakukan pembangunan.
Terlihat di lokasi yayasan Al Mujaddid, pendiri yayasan H.Nurkolis Majid, SIP, MM dan para Ustadz dan Ustadzah serta bagian seksi Pembangunan terus berbenah mempersiapkan Sekolah SD Islam Kreatif Al Fath.
"kita masih mempesiap kan gedung bangunan SD islam Al Fath dan Konsep Boarding School sekaligus untuk mempersiapkan program Tahfidz dan Tahsin Al Qur'an serta program Da,i supaya lebih optimal. sesuai dengan Visinya: Mewujudkan santri yang berakhlak, kreatif dan berprestasi"kata pendiri yayasan Al mujaddid H.Nurkolis majid,S.IP,MM pada 9/11/19
Lanjut Nurholis. Dengan menyelenggarakan lembaga pendidikan dengan sistem integral, mental spiritual, dan life skill yang unggul, sehingga dapat menghasilkan generasi yang unggul, berprestasi dan berakhlak Mulya.
"tentunya didukung sarana dan prasarana yg memadai serta tenaga pendidik yang unggul dan berakhlak. Dengan kepala sekolah Ust. Tri Sugiono A.Md Al Hafidz dan di dampingi oleh guru yg profesional dari berbagai macam perguruan Tinggi Negeri dan swasta"ujar nya
Nurholis memaparkan. SD Islam Kreatif Al-Fath mencoba untuk memenuhi sarana dan prasarana yang memadai agar prose pembelajaran terasa aman dan nyaman.
"kita masih mencoba untuk memenuhi sarana seperti. Ruang kelas dengan konsep 2 lantai, AC, LCD Proyektor, Perpustakaan, Alat permainan Out dor, Mushola, Lapangan olahraga dan Asrama Santri, Serta para tenaga pendidik yang Hafal Al Qur'an"papar nya
Nurholis menjelaskan. Sekolah SD Islam Kreatif Al-Fath beralamat di kelurahan Dayamurni LK V, kec. Tumijajar, Kab Tubaba SD ISLAM KREATIF AL FATH adalah sekolah dasar Islam yang menanamkan lima nilai.
"yang pertama Nilai Agama,yang kedua Mendidik Kemandirian dan Kreativitas, yang ketiga Mengajarkan hidup sederhana dan berkarakter, yang ke empat.Membangun Rasa Percaya Diri dan yang kelima,Belajar tentang arti kehidupan"jelas nya
Nurholis mengajak.Mari Daftar kan segera buah hati anda ke SD ISLAM KREATIF AL FATH TUBABA , Dengan motto: "Mendidik anak dengan sentuhan hati."imbuh nya(jns putra)
(tubaba/alb)