Pekanbaru

Sasaran 8 TMMD, Babinsa Kodim 0301/PBR Bersama Warga Terus Gesa Untuk Membangun Menaikkan Batu Tembok Dinding Kamar Mandi, Tempat Wudhu Musholah Al Hasanah

Kamis, 25 Juni 2020 - 12:39 WIB , Editor: ruben,

Pekanbaru | Tribunterkini- Pada sasaran 8 TMMD Ke 108 Kodim 0301/PBR, Personil Kodim 0301/PBR bersama warga membangun menaikkan batu tembok dinding Kamar Mandi, Tempat Wudhu, Wc dalam pekerjaan Pembangunan Kamar Mandi, Wc, Tempat Wudhu di Mushola Al Hasanah RT 03 RW 12, Kelurahan Lembah Sari, Kecamatan Rumbai Pesisir, Kota Pekanbaru, Kamis (25/06/2020).

Nampak hadir dalam pantauan awak media dilokasi pada sasaran 8 Pembangunan Kamar Mandi, Wc, Tempat Wudhu di Mushola Al Hasanah RT 03 RW 12 Kelurahan Lembah Sari Kecamatan Rumbai Pesisir Kota Pekanbaru, Babinsa Lembah Sari Koramil 01/Rumbai Kodim 0301/PBR Serda Suardi PS ikut serta membantu pekerjaan pembangunan dan bersama warga yang ikut bekerja serta tetap bersemangat untuk menyelesaikan pekerjaan pembangunan ini

Salah seorang masyarakat RT 03 RW 12 Kelurahan Lembah Sari mengatakan berharap dalam pembagunan di Mushola Al Hasanah ini oleh personil TNI dalam program TMMD ke 108 Kodim 0301/PBR, agar cepat selesai dan kami warga bisa mempergunakan untuk sholat di Mushola Al Hasanah ini. **

(Pekanbaru/ruben)

KOMENTAR
Silahkan Login Untuk Mengisi Komentar