Kamis, 20 Januari 2022 - 14:14 WIB , Editor: ruben,
Pekanbaru | Tribunterkini- Babinsa Kodim 0301/Pekanbaru Sertu Khairuddin menunjukkan kepeduliannya dengan menjenguk warganya Bapak Donmarsal yang saat ini sedang sakit di
kediamannya di Jalan KH Wahid Hasyim Kelurahan Sumahilang, Kecamatan Pekanbaru Kota, Kota Pekanbaru, Kamis (20/1/2022).
Kemudian, Babinsa Kodim 0301/PBR Sertu Khairuddin mengatakan Bapak Donmarsal merupakan Ketua RW 02 Kelurahan Sumahilang, orang yang selalu berkoordinasi dengan babinsa dalam berbagai hal untuk mencari solusi.
Hari ini Babinsa sengaja menjenguk Bapak Donmarsal untuk memberikan semangat dan dukungan moril kepadanya, agar senantiasa tabah dan semangat untuk kesembuhannya, katanya.
Babinsa menuturkan, kehadiran dirinya ke rumah bapak RW 02 sebagai bentuk kepedulian dan perhatian terhadap warga binaan.
Dalam kesempatan tersebut, Sertu Khairuddin mendo’akan agar Bapak Donmarsal lekas diberikan kesembuhan dan kesehatan, segera sembuh seperti sediakala dan dapat beraktifitas kembali, tegasnya.
Ditempat terpisah Dandim 0301/Pekanbaru Letkol Inf Nur Rohman Zein, S.E., M.M., melalui Pasiter Mayor Inf J. Sipahutar mengatakan, kehadiran Babinsa menjenguk warga tersebut sebagai bentuk kepeduliannya terhadap warga dalam wilayah teritorialnya yang sedang sakit.
Sebagai aparatur kewilayahan, sudah semestinya selalu berada di tengah-tengah warga terlebih bagi masyarakat yang sedang mengalami kesulitan.
Dengan menyambangi maupun mendatangi atau mengunjungi warga yang sedang sakit diharapkan akan meningkatkan hubungan yang harmonis sehingga akan terwujud kemanunggalan TNI dengan rakyat, pungkasnya. (Pendim 0301/PBR).
(Pekanbaru/ruben)