Minggu, 26 Desember 2021 - 11:56 WIB , Editor: ruben,
Pekanbaru | Tribunterkini- Guna memastikan protokol kesehatan dijalankan sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat Kristiani saat Perayaan Ibadah Hari Natal, Babinsa Kodim 0301/Pekanbaru Sertu Dedi Supriyadi melaksanakan pengamanan kegiatan Ibadah Natal di Gereja HKBP Beringin Indah Jalan Pala IV Kelurahan Sidomulyo Timur Kecamatan Marpoyan Damai Kota Pekanbaru, Minggu (26 Desember 2021).
Pengamanan ini sebagai upaya deteksi dini dan cegah dini terhadap ancaman yang mungkin timbul selama kegiatan Ibadah Natal berlangsung, pada pelaksanaan kegiatan pengamanan tersebut dalam kegiatan Ibadah tersebut yang mengangkat tema, "Gabe Dagingma 1 Hata I" dengan Pendeta Nicholastan Purba. S.Th
dengan jumlah Jemaat ± 200 orang.
Ditempat terpisah Dandim 0301/PBR Letkol Inf Nur Rohman Zein, S.E., M.M., melalui Pasi Ops Kapten Inf Legimun mengatakan Kegiatan pengamanan seperti ini sudah menjadi bagian dari tugas rutin yang dilaksanakan Babinsa jajaran Kodim 0301/Pekanbaru dan hal ini bertujuan untuk menjaga situasi di wilayah agar tetap kondusif, ujarnya.
Pasi Ops Kodim 0301/PBR menjelaskan bahwa tugas pengamanan di sejumlah tempat ibadah yang berada di wilayah binaan bertujuan untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas selama perayaan Ibadah Hari Natal serta memastikan pelaksanaannya menjalankan Protokol Kesehatan.
Tugas ini kami lakukan bersinergi dengan rekan - rekan dari Kepolisian, Satpol PP dan elemen masyarakat lainnya agar umat Nasrani merasa aman dan nyaman selama berlangsungnya ibadah perayaan Natal, pungkasnya. (Pendim 0301/PBR).
(Pekanbaru/ruben)