Pekanbaru

Babinsa Kodim 0301/PBR Berikan Himbauan Tentang Prokes Kepada Pengunjung Dan Pedagang Pasar Rumbai

Minggu, 17 April 2022 - 13:34 WIB , Editor: ruben,

Pekanbaru | Tribunterkini- Peduli terhadap kesehatan pedagang dan pengunjung Pasar Rumbai di masa pandemi Covid-19. Babinsa Kodim 0301/Pekanbaru Serda Hazirman Blusukan ke area pasar tersebut untuk memberikan himbauan tentang Protokol Kesehatan dan bagi-bagi masker. Minggu (17 April 2022).

Babinsa Kodim 0301/PBR Serda Hazirman menuturkan bahwa pagi ini saya melaksanakan monitoring penerapan dan pendisiplinan penerapan protokol kesehatan pada pedagang, tukang parkir dan pengunjung pasar Rumbai Kelurahan Meranti Pandak, Kecamatan Rumbai Pesisir.

Babinsa Kodim 0301/PBR menghimbau pedagang dan pengunjung pasar Rumbai agar tetap mentaati, mematuhi dan menjalankan anjuran 5 M (Memakai masker, Mencuci tangan pakai sabun, Menjaga jarak dan Menjauhi kerumunan serta Mengurangi mobilitas), guna mencegah penyebaran Covid-19.

"Tetap patuhi Protokol kesehatan saat berada dimanapun karena masih di masa pandemi Covid-19, semoga bermanfaat dan kita terhindar dari penularan Covid-19," ungkapnya.

Ditempat terpisah Dandim 0301/Pekanbaru Kolonel Inf Nur Rohman Zein, S.E., M.M., melalui Pgs Danramil 01/Rumbai Mayor Inf. R Bastian mengatakan, ini adalah upaya kami, tidak akan lelah untuk terus menyampaikan kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah teritorial.

"Masih ada beberapa masyarakat yang tidak menggunakan masker, itu tugas kita bersama untuk memberi pengertian dengan sabar yang disertai aksi pembagian masker di lapangan," pungkas Danramil 01/Rumbai. (Pendim 0301/PBR).

(Pekanbaru/ruben)

KOMENTAR
Silahkan Login Untuk Mengisi Komentar