Jumat, 15 April 2022 - 19:29 WIB , Editor: ruben,
Pekanbaru | Tribunterkini- Satuan Brimob Polda Riau gelarkan patroli di gereja - gereja wilayah hukum Polda Riau dalam rangka kegiatan Perayaan Paskah yang dirayakan pada hari ini Jumat (15/04/2022).
Patroli Jumat Agung dilaksanakan seluruh jajaran Satuan Brimob Polda Riau untuk pengamanan dan sambangi Perayaan Jumat Agung dan Minggu Paskah, Personel Satuan Brimob Polda Riau juga melaksanakan patroli ditempat keramaian baik pasar tradisional dan tempat pembelanjaan.
Kegiatan patroli dimulai dari Mako Satuan Brimob Polda Riau, apel pemberangkatan yang dipimpin oleh piket pawas dilapangan Mako Satuan Brimob Polda Riau.
Sedangkan jajaran Batalyon juga melaksanakan seperti Batalyon B Pelopor di wilayah hukum Polres Rohul dan Batalyon C Pelopor wilayah Hukum Polres Inhu.
Tim Patroli melaksanakan sambang di lokasi terbagi 3 tim yaitu tim pertama Jalan Ahmad Yani Gereja Santa Maria, Jalan Ahmad Yani Pasar Kodim, Jalan Sudirman Pos Tertib Ramadhan Lancang kuning, Jalan Sudirman Pasar, Jalan Sudirman Pasar Buah, Mall Pekanbaru, Gereja HKBP Hangtuah, Gereja GPI Nangka, Pasar Cikpuan, dan Gereja HKBP Sukajadi.
Untuk pelaksanaan tim kedua Pusat Perbelanjaan Plaza Hawaii, Kawasan Gereja GPDI Samuel Rumbai, Kawasan Gereja HKBP Rumbai, Kawasan Taman Rekreasi Asia Heritage, dan Kawasan Permainan Rumbai.
Tim ketiga Dari Jalan Soekarno Hatta, Pasar Tradisional Arengka, Pusat Perbelanjaan Panam Square, Pusat Perbelanjaan Metropolitan City, Kawasan Stadion Utaman Riau dan Gereja HKBP Jalan Rajawali Sakti.
Selain melaksanakan kegiatan patroli juga melakukan koordinasi dengan pendeta dan pengurus gereja untuk persiapan pengamanan kegiatan perayaannya.
Dansat brimob Polda Riau Kombes Pol Ronny Lumban Gaol, S.I.K mengatakan bahwa kegiatan patroli ini merupakan bentuk antisipasi Brimob Polri terhadap kegiatan keagamaan yang memerlukan kehadiran Polri agar berjalan aman, lancar dan masyarakat merasa lebih nyaman untuk melaksanakan ibadah.
“Brimob hadir untuk Menjaga Situasi Kamtibmas aman dan kondusif khususnya yang sedang melaksanakan Ibadah & Libur Akhir Pekan”, tambah Dansat Brimob Polda Riau. **
(Pekanbaru/ruben)