Riau Pekanbaru

Ny. Irenne Moningka: Ciptakan Organisasi Berinovasi

Senin, 21 Oktober 2019 - 20:36 WIB , Editor: ruben,

Pekanbaru | Tribunterkini- Telah diserah Terimakan Jabatan Komandan Skadron Udara 12 dari Letkol Pnb Asri Efendi Rangkuti kepada Letkol Pnb Fardinal Umar, otomatis diserahkan pula jabatan Pia Ardhya Garini Ranting 01-12/D.I Lanud Roesmin Nurjadin, dengan Sertijab ini hendaknya organisasi bisa berkembang dan maju lebih baik lagi, tentunya kemajuan organisasi tersebut terletak bagaimana pejabat yang baru mampu menciptakan organisasi berinovasi.

Demikian apa yang dikatakan oleh Ketua Pia Ardhya Garini Cabang 12/D.I Lanud Roesmin Nurjadin Ny. Irenne Moningka, dalam sambutannya pada acara Serah Terima Jabatan Pia Ardhya Garini 01-12/D.I Skadud 12 Lanud Roesmin Nurjadin dari Ny. Rika Asri Efendi Rangkuti kepada Ny. Vina Fardinal Umar di Kantor Pia Ardhya Garini Ranting 01-12/D.I Skadud 12 Lanud Roesmin Nurjadin, pada hari Jumat (18/10/19).

"Saya menyadari sepenuhnya betapa pentingnya tugas PIA Ardhya Garini dan Yasarini yang menjadi partner setia TNI Angkatan Udara terutama dalam upaya membantu tugas - tugas di bidang peningkatan kesejahteraan para anggota. Walaupun tugas - tugas tersebut belum sepenuhnya dapat kita capai, karena keterbatasan waktu dan kemampuan yang kita miliki, namun kita tidak boleh pasrah begitu saja, kita harus kerja keras agar organisasi dapat berkembang sesuai harapan bersama.

Sebagai Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 12/D.I Lanud RSN, Ny. Irenne Moningka mengatakan, kita perlu menyadari  betapa pentingnya peran ibu-ibu dalam menyelesaikan tugas kedepanya, maka tidak ada pilihan lain kecuali harus bekerja lebih keras lagi dengan menciptakan inovasi baru, terutama yang berkaitan dengan peningkatan kesejahteraan keluarga para anggota sebagaimana yang       tertuang dalam program PIA Ardhya Garini, sementara itu tugas-tugas rumah tangga dan kesetiaan kita mendampingi suami serta mengasuh putra - putri merupakan tugas mulia yang bersifat kodrati. 

"Tugas adalah amanah maka diharapkan pejabat yang baru dapat melaksanakan tugas dengan serasi dan seimbang dalam nuansa yang harmonis dan penuh suasana yang akrab dan kekeluargaan, dengan demikian seberat apapun  tugas yang diemban, maka organisasi itu akan mudah berkembang dan lebih maju lagi", lanjut Ny. Irenne Moningka.

Selanjutnya Ketua PIA AG Cab. 12/D.I Lanud RSN Ny. Irenne Moningka mengatakan, terimkasih kepada Ny. Rika Asri Efendi Rangkuti atas pengabdian, dedikasi dan pengorbanan selama ini, sehingga Pia AG Ranting 01-12/DI Skadud 12 dapat berjalan baik dan sukses,  saya berharap pengalaman yang diperoleh selama ini  akan banyak membantu dan bermanfaat dalam menyongsong tugas-tugas selanjutnya, dan begitu juga kepada pejabat baru Ny. Vina Fardinal Umar, agar cepat menyesuaikan diri dan ciptakan inovasi baru dalam organisasi itu sensdiri, agar oragnisasi dapat berkembang lebih maju lagi bahkan ditingkatkan.

Acara Sertijab berlangsung khitmat dan penuh dengan nuansa keakraban dan diikuti oleh seluruh pengurus PIA AG Cabang 12/D.1 Lanud Rsn dan segenap anggota Pia AG Ranting 1-12/D.I Skadron Udara 12 dan acara diisi dengan pemberian cindera dan foto bersama serta dilanjutkan dengan saling berjabat tangan kepada pejabat lama dan pejabat baru. ***(PEN).

(Pekanbaru/ruben)

KOMENTAR
Silahkan Login Untuk Mengisi Komentar