Riau

DLHK Provinsi Riau Akan Menambah 40 Unit Mesin Pompa Air Untuk Karhutla

Senin, 24 Februari 2020 - 18:49 WIB , Editor: ruben,

Pekanbaru | Tribunterkini- Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Riau akan menambah mesin pompa air sebanyak 40 unit untuk kebutuhan penanggulangan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di wilayah setempat.

Di mana, alat tersebut nantinya bakal di distribusikan ke masing - masing Unit Pelaksana Teknis (UPT) DLHK Riau yang tersebar di kabupaten dan kota setempat.

"Jadi sekarang mesin siap pakai yang standby di kita (DLHK Riau) ada 10 unit. Ditambah mesin baru nanti berarti totalnya ada 50 unit," kata Kepala DLHK Provinsi Riau Ervin Rizaldi, Senin (24/2/2020).

Namun, kata Ervin Rizaldi, mesin tersebut tidak dapat dihibahkan karena masuk dalam produk belanja modal APBP Provinsi Riau.

"Kalau mau dipakai oleh masyarakat desa ya silahkan, tapi harus dikembalikan lagi, nanti ada orang saya yang mengurus, untuk minyak dan sebagainya," kata dia.

"Kita juga koordinasi dengan BPBD, jadi kalau nanti di suatu tempat butuh mesin banyak (Untuk Pemadaman), ini tinggal kita alihkan saja," tambahnya.

Untuk pengadaan mesin ini, Ervin Rizaldi menyebut telah dianggarkan melalui APBD murni Provinsi Riau tahun 2020.

"Spesifikasi mesin ini tinggi, satu paket komplit dengan selangnya hampir Rp150 juta," kata dia.

Ervin Rizaldi menambahkan, sebelum pengadaan mesin tersebut, pihaknya juga telah melakukan survei di tiga pabrik agar dalam proses lelang berjalan tanpa cacat administrasi.

"Jadi kita sudah cek rata-rata harganya, ditambah pajak dan keuntungan 10 persen. Itu yang dilelang melalui Unit Layanan Pengadaan," demikian Ervin Rizaldi **(Mcr).

(Pekanbaru/ruben)

KOMENTAR
Silahkan Login Untuk Mengisi Komentar